Blog Archive

Wednesday, May 6, 2009

He, he, he! Wajib Senyum di Daihatsu

Apa hubungannya krisis global dengan senyum? Apa yang sedang terjadi saat ini, memang mengkhawatirkan dan berdampak signifikan hampir ke seluruh aspek kehidupan. Namun ternyata ada lagi krisis yang tak kalah berbahayanya bila tidak diatasi. Krisis tersebut adalah krisis senyum.

‘Tak kenal maka tak sayang’ begitulah kata pepatah lama, dan hal itu benar adanya. Seseorang yang kita temui setiap hari belum tentu dapat kita kenal dengan baik. Nah, senyum adalah salah satu cara awal untuk memulai perkenalan itu. Senyum memang bukan hal yang sulit untuk dilakukan, tapi pada kenyataannya banyak diantara kita yang jarang sekali melakukan kegiatan sederhana ini dalam kehidupan sehari-hari. Padahal efek positif yang ditimbulkannya sungguh sangat besar lho!

Berdasarkan pada tujuan untuk menghadirkan suasana kerja yang nyaman, jalinan komunikasi yang lebih baik, keharmonisan antar karyawan, serta meningkatkan keramahan dan saling menghargai antar karyawan. PT Astra Daihatsu Motor menggelar kampanye Senyum-Salam-Sapa atau Greeting Campaign yang dimulai pada hari Senin, 04 Mei 2009.


Bagaimana metode kampanye Senyum-Salam-Sapa atau yang dikenal juga dengan Risshou Campaign ini?. Mudah saja ternyata, meski dalam teorinya terdapat 4 tingkatan senyum yaitu :

- Level 1 : smile  Unfriendly

- Level 2 : greeting  Kind

- Level 3 : greeting, smile  Respect

- Level 4 : greeting, smile, say  Friendly

Greeting pun terbagi dua; dalam jarak dekat, greeting dapat berupa ucapan selamat pagi/siang/sore. Sementara untuk jarak jauh, greeting dapat disampaikan dengan anggukan kepala dan lambaian tangan. Senyum yang dimaksudkan disini adalah gerakan bibir yang terjadi secara spontan dan berbentuk melebar 1cm dari kondisi normal sampai menunjukkan gigi. Ucapan bisa lebih dari sekedar selamat pagi/siang/sore, tapi juga bisa ditambahkan dengan ‘apa kabar?’, ‘apa yang bisa saya bantu?’ atau ‘terima kasih atas kerjasamanya’

Meski pada prakteknya, tidak serumit teori diatas. Namun terkadang, aktifitas kerja sehari-hari yang padat membuat kita lupa sejenak akan kegiatan mudah yang bermanfaat tersebut. Maka dari itu, PT Astra Daihatsu Motor mulai mencanangkan Risshou Campaign yang wajib diikuti oleh seluruh Section Head setiap harinya, tak ketinggalan seluruh Departemen Head, Division Head, Executive Officer sampai Director akan ikut serta dalam Risshou Campaign yang dijadwalkan pada hari Senin setiap minggunya.

Launching pertama Risshou Campaign berjalan lancar, di setiap pintu masuk PT Astra Daihatsu Motor berjejer senyum-senyum menawan dari “among tamu” yang menyambut kedatangan setiap member ADM yang akan memasuki tempat kerjanya. Di lingkungan Head Office, para ‘among tamu’ tersebut telah berjajar di depan lobby gedung A, B dan C sejak pukul 07.00 Wib.

Suasana pagi itu jadi sedikit berbeda dan lebih hangat dari biasanya, bayangkan saja, setiap karyawan yang datang disambut dengan senyuman manis dan ucapan sederhana yang ternyata cukup ampuh untuk membangkitkan mood di pagi hari. Tidak mau kalah dengan para ‘among tamu’, maka setiap karyawan pun menyambut sapaan. Dalam waktu singkat, kegiatan ini dapat menciptakan suasana hangat dan lebih akrab antar sesama karyawan.

Diharapkan dengan adanya Risshou Campaign ini, karyawan akan mulai terbiasa dengan kegiatan senyum-salam-sapa yang akan dimulai di lingkungan pekerjaan tetapi tidak menutup kemungkina akan diterapkan di diluar lingkungan pekerjaan. Diharapkan dengan Risshou Campaign akan tercipta lingkungan kerja yang nyaman dan aman sehingga membuat karyawan merasa betah. Selain itu semangat kebersamaan dan memiliki akan terjalin dengan lebih baik lagi. Mari bersama – sama untuk tersenyum dan mengucapkan ” Selamat pagi.....!”